Semarang, 4 September 2024 – Departemen Fisika, Fakultas Sains dan Matematika (FSM), Universitas Diponegoro (Undip) telah sukses menyelenggarakan acara Visiting Lecturer 2024 yang menghadirkan pakar internasional dalam bidang fisika medis dan material dari Universiti Malaya, Malaysia. Acara ini dilaksanakan pada 3 September 2024 dan membahas tiga topik penting yang sangat relevan dengan perkembangan teknologi di bidang kesehatan dan fisika:
1. Metabolite Characterisation of Breast, Bladder, Endo, and Amyloid Tissue Using Raman Spectroscopy.
2. Skin Dose Measurement of Graphite/Graphene.
3. Radioimaging of Nanoparticle Contrast Agent Conjugated Iohexol.
Acara yang dimoderatori oleh Zaenal Arifin, S.Si., M.Si., F.Med, Manajer Smart Solution FSM Undip, sekaligus sebagai ketua pelaksana kegiatan ini. Pembicara utama, Prof. Madya Dr. Siti Fairus Binti Abdul Sani dari Departement of Physics, Faculty of Science, Universiti Malaya, berbagi wawasan mendalam terkait aplikasi teknologi terbaru dalam karakterisasi jaringan, pengukuran dosis kulit, dan imaging radio dengan nanopartikel.
Dalam sambutan pembukaannya, Prof. Dr. Kusworo Adi, S.Si., M.T., Dekan Fakultas Sains dan Matematika Undip, menyampaikan pentingnya kolaborasi internasional untuk mendorong inovasi dalam riset fisika dan aplikasinya, terutama dalam bidang medis. Acara ini memberikan wawasan baru kepada para mahasiswa dan membuka peluang kolaborasi riset lebih lanjut antara Departemen Fisika Undip dengan Universiti Malaya.
Antusiasme peserta, terutama mahasiswa, terlihat dari diskusi aktif yang berlangsung sepanjang sesi tanya jawab. Para peserta menunjukkan ketertarikan mendalam terhadap topik yang dibahas, terutama terkait metode-metode inovatif yang digunakan dalam penelitian dan aplikasinya dalam bidang kesehatan.
Keberhasilan acara ini juga menandai potensi kolaborasi penelitian yang lebih luas antara kedua institusi, yang diharapkan dapat terus berkembang di masa depan.
Kegiatan ini mendapatkan dukungan pendanaan wcu undip 2024.